Cara Mengetahui Pasword Wifi di Windows 10 dengan CMD (2021)
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Pada tulisan ini saya akan membahas tentang cara mengetahui pasword wifi di windows 10 dengan menggunakan perintah cmd. Saya terinspirasi menulis ini karena saya sering sekali lupa pasword wifi yang sering saya gunakan. Jadi siapa tahu ada teman-teman pembaca memiliki masalah yang sama, yaitu lupa pasword wifi, maka tulisan ini saya buat. Bagaimana caranya, yuk simak tulisan ini sampai selesai.
Sebenarnya sudah banyak tulisan dengan topik serupa bertebaran di dunia maya ya. Namun walaupun demikian, kan tidak ada salahnya untuk menulis yang sama. Sekaligus jika saya butuh lagi triknya, saya bisa membuka blog ini, ya ga? hehe. Nah lanjut ya.
Untuk mengetahui pasword wifi yang pernah digunakan di laptop tidaklah sulit. Berikut ini caranya.
Pertama; buka CMD, kemudian ketikkan perintah netsh wlan show profiles, kemudian tekan enter. Maka akan muncul daftar wifi yang sudah tersimpan di komputer kamu, atau istilahnya list tersebut adalah history wifi yang pernah kamu pakai. Pilih nama profil wifi yang ingin diketahui paswordnya.
Kedua; selanjutnya mari dieksekusi. Ketik perintah netsh wlan show profiles "ssid target" key=clear. Kata ssid target diganti dengan nama ssid yang ingin kamu ketahui paswordnya ya. Kemudian tekan enter maka pasword dari wifi target akan muncul.
Komentar
Posting Komentar